Rabu, 19-Mar-2025

Senin, 18/12/2017 Pendidikan 962 hits

Tim Bela Negara SMK Yasmi

Cilograng(18/12) Pasukan Pengibar Bendera Sekolah (Paskibra) SMK Plus Miftahul Ihsan Cilograng ikuti kejuaran Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKBB) yang diselengarakan oleh Purna Paskibra indonesia (PPI) Kabupaten Lebak.

Paskibra SMK Plus Miftahul Ihsan Cilograng yang lebih dikenal dengan Bela Negara Yasmi ikut andi dalam kejuaraan LKBB Graha 2017 yang berlangsung di GOR Ona Rangkas Bitung Tanggal 17 Desember kemarin. Sejumlah 16 anggota terbaik Paskibra sekolah SMK Yasmi berangkat guna mengikuti event tahunan yang diselengarakan oleh PPI Kabuaten Lebak dalam rangka menguji ketermapilan baris barebaris mereka. Kejuaraan yang diikuti oleh seluruh perwakilan sekolah tinggkat SLTA dikabupten Lebak ini, menampilkan peserta-peserta dengan berbagai kreasi dan atraksi yang sangat memukau tim juri dan penionton yang hadir pada kegiatan tersebut.

Herawati, selaku pembina Ekstraukrikuler Paskibra SMK Plus Miftahul Ihsan Cilograng, menyampaikan bahwa persaingan yang ketat serta penampilan-penampilan peserta lainnya yang sangat variatif membuat tim Bela Negara Yasmi kali ini harus legowo pulang dengan tangan hampa. "Persiapan kita yang cukup mepet, karena beberapa dari anggota kita yang barus saja seminngu yang lalu selesai mengikuti kegiatan Praktek Kerja Industri, sehingga persiapan kita kurang maksimal, tapi Alhamdulillah meski persiapannya kurang cukup, tim Bela Negara Yasmi bisa tampil dengan maksimal" Sementara itu, salah satu anggota tim Bela Negara sekaligus Komandan Pleton, Dedi Ariyoga mengatakan bahwa, tim Bela Negara Yasmi sudah berusaha dengan sungguh-sungguh meskipun akhirnya harus menerima apapun keputusan juri. "Kita harus banyak berlatih lagi, karena yang kita hadapi adalah tim-tim terbaik dikabupaten Lebak malah di tingakt Provinsi Banten, tapi kegiatan kali akan kita jadikan pembelajaran, bahwa hanya yang bersungguh-sungguhlah yang akan mendapatkan yang terbaik" tambahnya.

: tanpa label

JAJAK PENDAPAT

Informasi yang disajikan dalam situs ini menurut Anda ?