Kamis, 21/01/2021 Pendidikan 636 hits
Cilograng (21/1) Ektrakurikuler Taekwondo SMK Plus MIftahul Ihsan kini memiliki ketua baru setelah secara aklamasi terpilihnya Aldo Pratama sebagai Ketua Masa Bakti 2020/2021, yang bertempat di Aula Serba Guna Lantai 2, Kamis 21 Januari 2021. Acara pemilihan yang dimulai sejak pukul 14.00 hingga sekitar pukul16.00 sore dan dihadiri hampir oleh 80 persen anggota aktif dari mulai kelas sepuluh hingga kelas dua belas. dan pada kesempatan itu juga acara dihadiri langsung oleh Pembina Ektrakurikuler Taekwondo SMK Plus Miftahul Ihsan Cilograng, Andi Nuryani.
Pada sambutannya, Andi Nuryani mengatakan bahwa dirinya kagum dengan konsep pemilihan yang tidak biasa, pemikiran yang inovatif dari pengurus lama dengan membuka kesempatan untuk kelas sepuluh mencalonkan diri menjadi ketua adalah bukan tanpa alasan.
"Ada beberapa faktor yang menyebabkan opsi ini diambil oleh anak-anak taekwondo, di antaranya adalah sebelum pandemi convid 19, setelah pemilihan pengurus baru di awal semester, (kisaran Juli - Agustus) untuk semua eskul, biasanya ketua terpilih langsung berangkat Prakerin dibulan Oktober, sehingga secara tidak langsung tetap saja ada ketimpangan jalannya organisasi, dan ujung-ujungnya roda organisasi dijalankan oleh juniornya (Kelas Sepuluh/red), hampir kurang lebih seperempat semester, dan di tambah lagi, ketika pandemi convid-19 menyerang secara global sehingga berdampak kepada perubahan sistem dan konsep pembelajaran d sekolah, yaitu salah satunya adalah tidak (belum/red) terlaksananya kegiatan prakerin untuk siswa yang sekarang duduk dibangku kelas sebelas, dan ada indikasi bahwa kegiatan prakerin baru dilaksanakan setelah program vaksinasi konvid 19 diselengarakan, kemungkinan bisa dua atau tiga bulan kedepan, jadi sangatlah tepat sekiranya jika ketua yang terpilih adalah perwakilan dari kelas sepuluh" tambahnya
Pada kesempatan yang sama, Willy Sultona yang merupakan ketua Eskul Taewkondo Masa Bakti 2019-2020 pada sambutannya mengatakan bahwa, besar harapan agar para pengurus baru bisa lebih garesif lagi dalam mengerakan roda oraganisasi (eskul/red) dan hal-hal yang positif yang selama ini sudah berjalan dengan baik, diharapkan bisa dipertahankan, dan jika ada program kerja atau kegiatan yang selama ini susah atau belum terlaksana, segera di evalusi dan identifkasi permaslahannya dimana dan segera laksanakan.
"Secara pribadi dan Pengurus Organisasi Masa Bakti 2019-2020 dengan segala kerendahan hati, meminta maaf yang sebesar-besarnya baik kepada anggota taekowondo dan secara khusus kepada pihak sekolah, karena pada kepengurusan kami-lah ujian pandemi convid-19 menimpa, sehingga sedikit banyak menggangu aktifitas organisasi, sehingga banyak program kerja yang sulit dilaksanakan, dan oleh karena itu saya berpesan kepada pengurus baru, semoga setelah pandemi ini belalu segera rapatkan barisan, revisi program kerja yang sekira sudah tidak bisa dilaksakan dan sesuaikan dengan kondisi real pasca pandemi" pungkasnya
: tanpa label
Juma't, 28/01/2022
Rabu, 01/05/2019
Informasi yang disajikan dalam situs ini menurut Anda ?